"Carilah seorang seperti Khamenei yang komitmen terhadap Islam,
pengkhidmat, dan yang hatinya yang berpikir melayani bangsa ini,
tentu kalian tidak akan mendapatkannya.
Aku telah mengenalnya bertahun-tahun".
Imam Khomeini r.a
pengkhidmat, dan yang hatinya yang berpikir melayani bangsa ini,
tentu kalian tidak akan mendapatkannya.
Aku telah mengenalnya bertahun-tahun".
Imam Khomeini r.a
Rahbar |
Kelahiran hingga sekolah
Rahbar
atau Pemimpin Tertinggi Revolusi Islam Iran, Ayatullah Sayyid Ali
Khamenei, putra almarhum Hujjatul Islam wal Muslimin Haj Sayyid Javad
Husaini Khamenei, dilahirkan pada tanggal 24 Tir 1318 Hijriah Syamsiah
(16 Juli 1939) atau bertepatan dengan tanggal 28 Shafar 1357 Hijriah di
kota suci Mashad. Beliau adalah putra kedua. Kehidupan Sayyid Javad
Khamenei sangat sederhana sama seperti kebanyakan ulama dan pengajar
agama lainnya. Istri dan anak-anaknya memahami secara mendalam makna
zuhud dan kesederhanaan dengan baik berkat bimbingannya.